Rudi memperkirakan angka produksi minyak pada 2013 tidak akan mencapai 1 juta barel per hari (bph) karena tahun ini merupakan titik nadir bagi industri minyak.
Industri migas, menurut Rudi, merupakan industri jangka panjang. Apa yang bisa diproduksikan tahun ini, sudah direncanakan dan dibangun sejak lima tau sepuluh tahun lalu. Sementara, untuk kegiatan tahun ini baru diperoleh hasilnya lima – tujuh tahun akan datang.
“Karena itu, kami katakan, tahun ini (2013) dari grand desain skenarionya adalah tahun nadir industri minyak.Dari statistik dan data, tahun 2013 adalah tahun yang berat,” ujar Rudi kepada wartawan usai pelantikan.
Lepas dari 2013, Indonesia bisa berharap akan kembali ke produksi 1 juta bph pada 2014. Sebab, pada 2014 ada titik terang saat Blok Cepu mulai mengeluarkan minyak yang akan mencapai 165 ribu bph.
0 komentar:
Posting Komentar